Kamis, 25 Februari 2016

Antara Aku dan Kamu ada Dia

  No comments    
Mungkin aku dan kamu belum dipertemukan, atau mungkin sudah..
Hanya saja kita tidak menyadari keberadaan kita satu sama lain.
Ada sekat pembatas antara kita, yang menjadikan dua sisi itu, sampai pada saatnya kedua sisi sama dengan "0" (nol) dan pada akhirnya sama dengan 1 (satu).
NOL karena batas itu sudah tidak ada lagi.
SATU  karena Dialah yang menyatukannya.
Karena antara Aku dan Kamu ada Dia sang Pemilik Cinta

Rabu, 24 Februari 2016

Kereta

  No comments    
Aku mungkin bisa bersabar untuk menunggu, namun aku tak tahu sampai kapan aku menunggu itu.

Aku menunggu seperti aku menunggu kereta saat ini, sudah terjadwal, namun tak pasti akan kah tepat waktu, ataukah aku harus menunggu lebih lama, karena ada kendala lain di perjalanan menuju tempatku menunggu.

Aku menunggu seperti aku menunggu sampai ku, sampai ke tempat tujuan bersama kereta. Bisa saja di perjalanan tidak semulus rel kereta api, karena rel kereta pun berkelok.
Mungkin seperti hidup aku dan kamu (yang belum ku tahu). Ada hal yang membuat kita terus berjalan lurus, atau mungkin berbeda belokkan.
Namun harus diingat sebelum memulai ada tujuan yang sama menuju kepadaNya.

Bersama kereta menuju Stasiun Kota Jakarta.

24.02.2016
E.L

Selasa, 16 Februari 2016

10 KIAT SUKSES Ujian Nasional

  No comments    

Ujian Nasional merupakan momen yang pasti membuat kita sangat gelisah, betapa tidak dalam waku 3 hari, apa yang telah kita pelajari selama 3 tahun akan diujikan dalam waktu sesingkat itu. Tapi ada beberapa kiat sukses untuk menghadapi Ujian Nasional, disini saya akan membagikan kiat saya.

10.Kiat Sukses UN
1.Latihan Soal
2.Minta Restu kepada orang tua dan jangan lupa meminta permohonan maaf kepada mereka, teman2, saudara, guru-guru.
3.Banyak berdoa dan selalu meminta yang terbaik Kepada Allah SWT
4.Percaya Diri
5.Persiapkan peralatan seperti pensil, penghapus, serutan pensil, dan jangan lupa bawa kartu Ujian
6.Saling meminta maaf kepada teman-teman dan guru-guru
7.Pada saat ingin ujian datang lebih awal
8.Berdoa sebelum mengerjakan soal
9.Baca soal dengan baik dan kerjakan dengan teliti juga jujur
10.Pasrahkan hasil apa yang sudah dikerjakan kepada Allah SWT.


Sukses Selalu :) 

Bogor, 13 April 2012

Jumat, 15 Januari 2016

Satu Harap

  No comments    
Pernahkah kau berharap lebih kepada orang lain, atau berharap lebih kepada satu hal dalam kehidupanmu, yang mungkin saja dapat merubah hidupmu dan menjadikan keadaan sesuai keinginanmu. Bisa jadi YA dan mungkin bisa jadi TIDAK. Pasti kamu memiliki pengharapan itu, benarkan apa yang coba ku katakan?..
pengharapan itu mungkin ada, walaupun sedikit atau banyak pada seorang makhluk ciptaanNya yaitu manusia. 

Setiap episode yang terjadi padaku mengenai pengharapan, dari sanalah Allah SWT mengajarkanku dan membuka semua hati dan fikiranku, mengetahui betapa Kasih sayangnya begitu besar, betapa CintaNya dan pertolonganNya benar-benar nyata..karena berharaplah hanya kepadaNya.. yang tak pernah mengecewakan dan yang selalu ada disetiap hembus nafas.
Satu Harap, berharap hanya kepada Dia yang Maha Kuasa

Sabtu, 02 Januari 2016

Aku dan Hujan

  No comments    
Kamu tahu, aku menyukai rintikan hujan..
Karena ada doa terbaik yang ku selipkan untuk orang orang yang kucintai dan menyintai ku, untuk orang orang yang ku sayangi dan menyayangiku seperti ayah dan ibu. Mungkin ada doa juga yang terselip untukmu dan pasti itu doa terbaik dari ku..

Kau tahu, aku menyukai rintik hujan, karena tetes air yang jatuh dari langit, itu adalah sebanyak doaku untuk orang yang kucintai dan mencintai ku, yang banyak dan tak terhitung, mungkin lebih. Untuk orang yang ku sayang dan menyayangiku seperti ayah dan ibu.
Mungkin itu ada doa terselip untuk kamu, yang pasti doa terbaik dariku

Kau tahu, aku menyukai rintik hujan karena Aku tahu ada yang mendengarkan lebih seksama meskipun tak terdengar, meskipun suara hanya dari hati. Dia sang Pemilik hujan, Pencipta Semesta tahu, ada doa terbaik untuk orang yang kucintai dan mencintai ku juga yang ku sayang dan menyayangiku seperti Ayah dan Ibu. Mungkin ada doa juga yang terselip untuk kamu, yang pasti doa terbaik untuk dirimu.

Aku tahu hujan datang mungkin membawa petir dan angin yang kencang, namun dia akan membawa secercah harapan bernama pelangi
Aku tahu hujan datang untuk memberikan kesejukkannya, meskipun bisa membawa air bah dan kerugian..

Tapi itu semua akan indah, jika kita melihat sisi berbeda, sisi terbaik dari yang ada.
Kamu pasti bisa melihat dua sisi berbeda dan bisa menilai dengan sisi terbaik darimu.


Bogor 2 Januari 2016
Di dalam bus, dengan rintik hujan menuju Jakarta

Rabu, 30 Desember 2015

Sasi Ibu-Ibu di Raja Ampat Distrik Misool Barat

  1 comment    

Sedikit mengulas mengenai "Sasi" yang merupakan salah satu penelitian yang aku lakukan di Raja Ampat pada tahun 2014. Pertama-tama aku ucap syukur atas nikmat Allah yang diberikan kepada aku, saat aku bisa menginjakkan kaki ke sebuah tempat yang katanya" Syurga dunia" destinasi yang sangat diminati oleh masyarakat lokal maupun internasional pecinta olah raga bawah air, yang merupakan segitiga karang dunia, dimana karang dan hewan-hewan laut terbanyak juga unik-unik ada di Raja Ampat. Dari enam kawasan konservasi, aku menginjakkan ke 3 tempat kawasan konservasi perairan daerah yang ditetapkan pemerintah, yaitu Kofiau-boo, Waisai, dan Misool (Barat, Selatan dan Timur). Di daerah Raja Ampat sudah diterapkan Sasi secara turun temurun dilakukan oleh masyarakat yang berguna untuk melindungi laut sebagai sumber mata pencaharian dan keberlangsungan hidup mereka disana. Selain terdapat Sasi gereja, kelompok dan bulanan, pada saat saya melakukan penelitian ada hal baru yang aku dapat yaitu mengenai Sasi Ibu-ibu

Sasi yang merupakan kearifan lokal, dikenal sebagai hukum adat dengan kepemilikan sumber daya bersifat komunal (hak ulayat) terbukti telah efektif dalam pengelolaan marine protected area dan suaka laut menurut Nikijuluw (2002) dikutip Ruslan (2010). Istilah moderen Sasi dikenal sebagai konservasi tradisional, dengan model pengelolaan berbasis masyarakat yang telah berlangsung secara tradisional dan turun-temurun dari leluhur masyarakat di daerah tersebut, dapat dijumpai dalam praktek Sasi contohnya di masyarakat Maluku yang kemudian menyebar ke wilayah kawasan Papua. Secara keseluruhan terdapat pula Sasi di wilayah Distrik Misool Barat.


Selain terdapatnya Sasi kampung, Sasi gereja, dan Sasi musiman yaitu pada saat angin musim selatan yang digunakan untuk tutup Sasi dan angin musim barat digunakan untuk buka Sasi,. Terdapat hal yang berbeda di Distrik Misool Barat di Desa Kaptcol, terdapat Sasi yang khusus di kelola oleh ibu-ibu di luar Sasi kampung dan gereja. Mengutip perkataan Ketua Adat dari kampung Kapatcol Bapak DDH 50 Tahun,
Sasi di Kapatcol ada dua, yaitu Sasi Ibu-ibu dan Sasi kampung, hal ini mungkin baru pertama kali karena biasanya Sasi di kelola seperti Sasi gereja, Sasi yang dikelola oleh kampung, Sasi adat. Sasi Ibu-ibu di kampung kapatcol di ketuai oleh Ibu Bedsinah Hai.
Mulanya ada Sasi ibu-ibu di Kapatcol adalah pada awal tahun 2010, ibu-ibu di kampung Kapatcol melihat hasil dari Sasi Kampung sangatlah baik dan hasilnya memuaskan, semenjak saat itu ibu-ibu terutama ketua dari Sasi ibu-ibu” yaitu Ibu BDH berinisiatif untuk membuat Sasi khusus untuk Ibu-ibu. Pada tahun yang sama itu pula, ibu-ibu kemudian membuat Sasi yang letaknya tidak begitu jauh tempatnya, di tanjung di depan kampung, namun pada awal buka Sasi, tidak ada hasil yang didapat atau bisa dikatakan bahwa Sasi tersebut gagal karena tidak ada hasil dari Sasi yang dilakukan. Kata Ibu BDH 44 Tahun, ketua Sasi ibu-ibu,
 ...kegagalan karena kesalahan kami yang mungkin menetapkan tempat yang salah”,
kemudian letak Sasi pun dipindahkan ke tempat dekat dengan Sasi kampung, dan dilakukan kembali pada tahun 2013 dengan bantuan dari pihak TNC.


 foto oleh om Nugroho Arif Prabowo-TNC

Pengalaman berharga saat bisa berbincang dengan ibu-ibu luar biasa.
Thanks

Aku ingin Seperti Khadijah dan Aisyah

  No comments    

Aku ingin seperti Ibunda Khadijah dan Ibunda Aisyah yang menjadi wanita luar biasa, wanita hebat yang mendampingi Rasulullah SAW. Dari Rahim Khadijah lahirlah anak-anak yang hebat dan luar biasa menjadi Panji-Panji Agamanya, menjadi garda terdepan pembela agama dan negara. Seperti Aisyah yang mampu menjadi Srikandi Islam. Aisyah memberikan teladan yang gemar berinfak di jalan Allah. Sosok yang selalu tunduk kepada Allah dan selalu beribadah kepada Allah. Menjadi wanita yang cerdas, dalam kehidupan berumah tangga, bisa menjadi seperti Beliau. Menjadi seorang istri yang baik selalu ramah terhadap suami, menghibur hati, dan menghilangkan derita yang ada di diri suami. Seperti Khadijah menjadi pendamping setia, menjadi wanita yang sukses dan mandiri, ada disamping suami saat suaminya membutuhkan orang yang bisa mendengarkan keluh dan kesahnya selalu menjaga diri, dapat selalu sabar dan bertawakal kepada Allah. Menjadi Ibu yang luar biasa untuk anak-anaknya. Layaknya telaga ia menenangkan orang-orang disekelilingnya. Menjadi wanita pejuang di Jalan ALLAH.

Ingin sekali seperti mereka :)
Bismillah, InsyaAllah